EverLastingFriend

EverLastingFriend
YAY! WHERE ARE YOU GOING ? STAY STILL!!!

Minggu, 03 Juni 2012

Ringkasan Materi SMT 1 Komdas


MICROSOFT WORD
Microsoft Word merupakan program pengolah kata yang cukup lengkap dan lebih otomatis. bahkan perintah dan fungsi yang disediakan oleh software ini menunjang berbagai keperluan mulai dari pengetikan atau penyusunan naskah biasa, laporan, surat kabar sampai dengan fax.
Pada Bab ini kita akan berkenalan dengan menu Home.
Pada menu ini terdapat kelompok toolbar
• Clipboard
• Font
• Paragraph
• Styles
• Editing
Cara memulai aplikasi Microsoft Word
Langkah-langkah :
  1. Pilih tombol Start di pojok kiri bawah tampilan windows.
  2. Setelah muncul tampilan menunya pilih Program, kemudian Microsoft Office dan Pilih Microsoft Office Word 2007.
  3. Muncul Gambar berikut
http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms-word-07-01.jpg
Add caption
Unsur-unsur utama Layar Ms Word.
  • Judul Window
Baris Judul Menampilkan nama file dan aplikasi Microsoft Word, nama file sebelum dirubah adalah Document1, Document2 dan seterusnya.
http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms-word-07-02.jpg
Di pojok kanan sebelahnya window terdapat button http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms-word-07-03.jpg untuk melakukan minimize, maximize dan menutup aplikasi word.
  • Office Button  http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms-word-07-04.jpg
Digunakan untuk:
- Membuat file baru
- Membuka file
- Menyimpan file
- Mencetak
- Keluar dari word
Disebelah kanan office button terdapat button http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms-word-07-05.jpg yang digunakan untuk menyimpan, Undo, Redo dan Customize Quick Access Toolbar http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms-word-07-06.jpg
  • Customize Quick Access Toolbar  http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms-word-07-06.jpg
Digunakan untuk menampilkan button2 yang diinginkan untuk tampil pada task bar, sebagai contoh jika kita klik button open dan new document, akan muncul button tersebut pada task bar  http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms-word-07-08.jpgsebagai tips, tampilkan button yang sering anda gunakan untuk mempercepat pengerjaan.
  • Menu
Menu pada Ms Word 2007 ditunjukkan pada gambar berikut
http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms-word-07-09.jpg
Setiap menu yang aktif (yang kita Klik) akan memunculkan toolbar dibawahnya.
  • Toolbar
Merupakan deretan tool-tool (gambar-gambar yang berbentuk tombol) yang mewakili perintah dan berfungsi untuk mempermudah dan mengefisienkan pengoperasian program. Sebagai contoh kalo kita klik menu Home, akan muncul toolbar berikut
Cr: http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/index.php?option=com_content&view=category&layout=blog&id=36&Itemid=62
MICROSOFT EXCEL
Microsoft Excel merupakan perangkat lunak untuk mengolah data secara otomatis meliputi perhitungan dasar, penggunaan fungsi-fungsi, pembuatan grafik dan manajemen data. Perangkat lunak ini sangat membantu untuk menyelesaikan permasalahan administratif mulai yang paling sedernaha sampai yang lebih kompleks. Permasalahan sederhana tersebut misalnya membuat rencana kebutuhan barang meliputi nama barang, jumlah barang dan perkiraan harga barang. Permasalahan ini sebenarnya dapat juga diselesaikan menggunakan Microsoft Word karena hanya sedikit memerlukan proses perhitungan, tetapi lebih mudah diselesaikan dengan Microsoft Excel. Contoh permasalahan yang lebih kompleks adalah pembuatan laporan keuangan (general ledger) yang memerlukan banyak perhitungan, manajemen data dengan menampilkan grafik atau pivot tabel atau penggunaan fungsi-fungsi matematis ataupun logika pada sebuah laporan. Penyelesaian permasalahan yang komplek juga dapat memanfaatkan pemograman macro yang disediakan oleh Excel agar proses penggunaan lebih mudah.

1.1 Cara memulai aplikasi Microsoft Excel 2007
Langkah-langkah:
  1. Pilih tombol Start di pojok kiri bawah tampilan windows.
  2. Setelah muncul tampilan menunya pilih Program, kemudian Microsoft Office dan Pilih Microsoft Excel.
  3. Muncul Gambar 1.1

1.2  Mengenal Elemen-elemen Microsoft Excel 2007
Sebelum melakukan pengolahan data pada Microsoft Excel, terlebih dahulu kita harus 
mengetahui elemen-elemen yang ada di Microsoft Exel
http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms%20exel.jpg

 Gambar 1.1

 Tampilan di layar saat Microsoft Office 2007 dijalankan
Unsur-unsur utama Layar Microsoft Excel 2007:

1) Judul
Judul menampilkan judul program dan dokumen aktif atau nama file dari lembar kerja
yang aktif.

2) Office Button

Berisi barisan perintah untuk pengoperasian Program yang standar misalnya membuat 
dokumen baru, membuka dokumen lama, menyimpan, mencetak dan mempublish 
dokumen.

3) Akses Cepat Toolbar (Quick Access Toolbar)
Merupakan sarana yang disediakan Microsoft Excel untuk mempercepat akses 
berkomunikasi dengannya misalnya menyimpan, mencetak dan sebagainya.

4) Toolbar

Merupakan deretan tool-tool (gambar-gambar) yang mewakili perintah dan berfungsi untuk mempermudah dan mengefisienkan pengoperasian program.


5) Help
Bila kita ingin bertanya sesuatu, maka ketik pertanyaan anda pada tempat tersebut. Ms Excel akan memberikan alternatif jawaban terhadap pertanyaan yang dimaksud.
6) Lembar Kerja (Workbook)
Baris ini berisikan informasi halaman, section, letak insertion point dan tombol pengendali.
7) Cell
8) Nomor Baris
9) Nomor Kolom
10) Nama Range
11) Fungsi
12) Penggulung vertical dan horisontal

Untuk memudahkan dalam membaca suatu dokumen dengan menggulung layar vertikal dan horisontal.


1.3 Memulai Buat Dokumen

 Pada sub bab ini, kita akan membuat dokumen sebagai contoh pengelolaan data sederhana. Dari contoh pengelolaan data sederhana kita akan belajar tentang cara pengetikan di excel, alignment, cara memformat huruf, cara memformat tabel dan cell, dan memanfaatkan fasilitas Autofill. Berikut contoh pengelolaan data yang pertama seperti pada Gambar 1.2.

http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms%20exel%202.jpg

Langkah-langkah membuat dokumen daftar unit kerja seperti pada Gambar 6.2 adalah sebagai berikut:
1. Buat Judul dan Sub Judul Laporan
# Arahkan kursor pada Cell A1 (Kolom A dan Baris 1), kemudian ketikkan tulisan “Daftar Unit Kerja”           pada Cell aktif tersebut.
# Kemudian ketikkan sub judul laporan pada Cell A3, A4, A5, D4 dan D5 seperti pada tampilan                    dibawah ini:

http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms%20exel%203.jpg
# Buat data tabel pada Laporan dengan memulai pengetikan pada A7 sampai F7 untuk judul tabel           dan A8, A9, B8, B9, dst untuk data pada tabel.
 http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms%20exel%204.jpg

2. Penggunaan Cell
# Untuk membuat Judul Laporan letaknya di tengah-tengah tabel maka arahkan kursor ke A1                      kemudian select cell mulai A1 sampai F1. Kemudian klik tombol Merge Cell http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms%20exel%205.jpg agar judul                    laporan terletak ditengah-tengah tabel.
 http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms%20exel%206.jpg
# Agar huruf pada judul laporan dan tabel tebal maka arahkan kursor pada cell kemudian klik tombol        Bold http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms%20exel%207.jpg atau dapat juga melakukan format font lainnya seperti underline http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms%20exel%209.jpgatau italic http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms%20exel%208.jpg.

3. Penggunaan AutoFill

 Pada kolom No, KODE dan NAMA UNIT dapat digunakan Autofill agar lebih cepat dalam memasukkan data yang berulang. Fasilitas ini diaktifkan ketika kotak hitam kecil yang disebut fill handle digeser di atas cell-cell baru. Fill handle berada di ujung kanan bawah cell aktif atau range cell yang dipilih. Ketika menempatkan pointer cell di atas fill handle, pointer cell berubah menjadi tanda tambah, menunjukkan bahwa fasilitas AutoFill telah diaktifkan. Untuk membuat seri label, angka, atau tanggal, geserlah pointer di atas cell-cell yang ingin diisi dengan informasi, lalu lepaskan tekanan tombol mouse. Seperti sulap, muncullah sederetan nilai.

 http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms%20exel%2010.jpg

Pada Kolom NO dan KODE, Autofill digunakan untuk membuat seri number secara terurut sedangkan pada kolom Nama Unit digunakan untuk mengcopy data yang sama ke beberapa cell secara cepat. Selanjutnya lengkapi data tabel seperti pada Gambar 1.3.

 http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms%20exel%2011.jpg
 Gambar 1.3.
4. Penggunaan format Tabel dan Cell
 # Microsoft Excel menyediakan fasilitas format table dengan beberapa template seperti memberi              border, warna border, warna cell dan style font dengan klik tombol format table seperti ini http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms%20exel%2012.jpg,              kemudia akan muncul pilihan style format tabel seperti berikut ini.
 http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms%20exel%2013.jpg
 Gambar 1.4
 # Kita juga dapat melakukan format tabel dan format cell sesuai selera kita atau tidak menggunakan template yang disediakan Microsoft Excel. Seperti contohnya pada Gambar 1.4. menggunakan format tabel dan cell sendiri dengan cara:
 * Untuk membuat border pada tabel, blok tabel yang akan di beri border dalam hal ini mulai cell  A7 sampai F15, kemudian klik panah pada tombol http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/images/ms%20exel%2014.jpg dan pilih All Border seperti pada tampilan  dibawah ini.
cr: http://www.tik.tp.ugm.ac.id/site/index.php?option=com_content&view=category&layout=blog&id=34&Itemid=69
Pengertian Power Point
PowerPoint

atau Microsoft Office PowerPoint adalah sebuah program komputer untuk presentasi yang dikembangkan oleh Microsoft di dalam paket aplikasi kantoranmereka, Microsoft Office, selain Microsoft Word, Excel, Access dan beberapa programlainnya.PowerPoint berjalan di atas komputer PC berbasis sistem operasi Microsoft Windowsdan juga Apple Macintosh yang menggunakan sistem operasi Apple Mac OS, meskipun pada awalnya aplikasi ini berjalan di atas sistem operasi Xenix.Aplikasi ini sangat banyak digunakan, apalagi oleh kalangan perkantoran dan pebisnis, para pendidik, siswa, dan trainer untuk presentasi.PowerPoint dapat menyimpan presentasi dalam beberapa format, yakni sebagai berikut:
Operasi
Dalam PowerPoint, seperti halnya perangkat lunak pengolah presentasi lainnya,objek teks,grafik ,video,suara, dan objek-objek lainnya diposisikan dalam beberapa halaman individual yang disebut dengan
"
 slide
". Istilah slide dalam PowerPoint inimemilikianalogiyang sama dengan
 slide
dalam proyektor biasa, yang telah kuno,akibat munculnya perangkat lunak  komputer yang mampu mengolah presentasi semacam PowerPoint dan Impress. Setiap
 slide
dapat dicetak atau ditampilkan dalamlayar dan dapat dinavigasikan melalui perintah dari si presenter.
Slide
juga dapatmembentuk dasar 
(sebuah siaran di
).PowerPoint menawarkan dua jenis properti pergerakan, yakni
Custom Animations
dan
Transition
. Properti pergerakan
 Entrance
,
 Emphasis
, dan
 Exit 
objek dalam sebuah slide dapat diatur oleh Custom Animation, sementara
Transition
mengatur pergerakan dari satu slide ke slide lainnya. Semuanya dapat dianimaskandalam banyak cara. Desain keseluruhan dari sebuah presentasi dapat diatur denganmenggunakaan
Master Slide
, dan struktur keseluruhan dari prsentasi dapat disuntingdengan menggunakan
 Primitive Outliner 
(Outline).PowerPoint dapat menyimpan presentasi dalam beberapa format, yakni sebagai berikut:
PPT (
 PowerPoint Presentation
), yang merupakan data biner dan tersedia dalamsemua versi PowerPoint (termasuk PowerPoint 12)
PPS (
 PowerPoint Show
), yang merupakan data biner dan tersedia dalam semuaversi PowerPoint (termasuk PowerPoint 12)
POT (
 PowerPoint Template
), yang merupakan data biner dan tersedia dalamsemua versi PowerPoint (termasuk PowerPoint 12)
PPTX (
 PowerPoint Presentation
), yang yang merupakan data dalam bentuk XML dan hanya tersedia dalam PowerPoint 12.
http://htmlimg1.scribdassets.com/2y5meok5q8txw0a/images/1-b337f0b107.pnghttp://htmlimg1.scribdassets.com/2y5meok5q8txw0a/images/1-b337f0b107.pnghttp://htmlimg1.scribdassets.com/2y5meok5q8txw0a/images/1-b337f0b107.png
MICROSOFT POWER POINT

Tujuan power point
Presentasi memiliki beberapa tujuan. Tujuan presentasi akan sangat menentukan bagaimana kita akan melakukan dan mendesain presentasi. Tujuan presentasi tersebutadalah sebagai berikut:1.
Menginformasikan:
presentasi berisi informasi yang akan disampaikan kepadaorang lain. Presentasi semacam ini sebaiknya menyampaikan informasi secaradetail dan jelas (clear) sehingga orang dapat menerima informasi dengan baik dan tidak salah presepsi terhadap informasi yang diberikan tersebut.2.
Meyakinkan
: presentasi berisi informasi, data, dan bukti-bukti yang disusunsecara logis sehingga menyakinkan orang atas suatu topik tertentu. Kondradiksidan ketidakjelasan informasi dan penyusunan yang tidak logis akan mengurangikeyakinan orang atas presentasi yang diberikan.3.
Membujuk 
: presentasi yang berisi informasi, data, dan bukti-bukti yang disusunsecara logis agar orang mau melakukan suatu aksi/tindakan. Presentasi dapat berisi bujukan, atau rayuan yang disertai dengan bukti-bukti sehingga orangmerasa tidak ragu dan yakin untuk melakukan suatu tindakan.4.
Menginspirasi
: presentasi yang berusaha untuk membangkitkan inspirasi orang.5.
Menghibur
: presentasi yang berusahan untuk memberi kesenangan pada orangmelalui informasi yang diberikan.PowerPointmerupakan salah satu media untuk menyampaikan presentasi.PowerPointdapat merupakan bagian dari keseluruhan presentasi maupun menjadi satu-satunya sarana penyampaian informasi.PowerPointsebagai pendukung presentasimisalnya adalahPowerPointsebagai alat bantu visual dalam presentasi oral.PowerPoint dapat pula menjadi media utama penyampaian presentasi, misalnya pada presentasi produk/iklan mini, profil perusahaan, dan presentasi online. Presentasi semacam inidapat disertai dengan narasi dan ilustrasi suara, musik, atauvideoyang dimainkan padasaat presentasi.
Keunggulan MS PowerPoint
PowerPointmemiliki beberapa keunggulan dibandingkan program lain, antara lainsebagai berikut:1.Menyediakan banyak pilihan media presentasi:
1. Overhead Tranparacies
(Tranparansi Overhead): menggunakan slide proyektor atau OHP,
Slide Show Presentation
2. (Presentasi Slide Show): menggunakan LCDatau InFocus,
3. Online Presentation
(Presentasi Online): melalui internet atau LAN,
4.    Print Out
5.    Handout

cr: http://www.google.co.id/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=14&ved=0CJUBEBYwDQ&url=http%3A%2F%2Fwww.clr.ui.ac.id%2Ffiles%2FKSDI%2FPower_Point.pdf&ei=jS7MT4W9KoXrrQfcko2vDg&usg=AFQjCNHEdjS-SlH01Q55TL1Jh80rAT9_6A&sig2=5qmGY1rv812G_4lvVMv_Vg

BLOG

Artikel ini mengulas tentang sejenis aplikasi web. Untuk informasi lebih lanjut tentang catatan dari aktivitas web server, lihat server log.
Blog merupakan singkatan dari web log[1] adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urut terbalik (isi terbaru dahulu baru kemudian diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.
Daftar isi
[sunting] Sejarah
Media blog pertama kali dipopulerkan oleh Blogger.com, yang dimiliki oleh Pyra Labs sebelum akhirnya PyraLab diakusisi oleh Google.Com pada akhir tahun 2002 yang lalu. Semenjak itu, banyak terdapat aplikasi-aplikasi yang bersifat sumber terbuka yang diperuntukkan kepada perkembangan para penulis blog tersebut.
Blog mempunyai fungsi yang sangat beragam,dari sebuah catatan harian, media publikasi dalam sebuah kampanye politik, sampai dengan program-program media dan perusahaan-perusahaan. Sebagian blog dipelihara oleh seorang penulis tunggal, sementara sebagian lainnya oleh beberapa penulis, . Banyak juga weblog yang memiliki fasilitas interaksi dengan para pengunjungnya, seperti menggunakan buku tamu dan kolom komentar yang dapat memperkenankan para pengunjungnya untuk meninggalkan komentar atas isi dari tulisan yang dipublikasikan, namun demikian ada juga yang yang sebaliknya atau yang bersifat non-interaktif.
Situs-situs web yang saling berkaitan berkat weblog, atau secara total merupakan kumpulan weblog sering disebut sebagai blogosphere. Bilamana sebuah kumpulan gelombang aktivitas, informasi dan opini yang sangat besar berulang kali muncul untuk beberapa subyek atau sangat kontroversial terjadi dalam blogosphere, maka hal itu sering disebut sebagai blogstorm atau badai blog.
[sunting] Komunitas Blogger
Komunitas blogger adalah sebuah ikatan yang terbentuk dari [para blogger] berdasarkan kesamaan-kesamaan tertentu, seperti kesamaan asal daerah, kesamaan kampus, kesamaan hobi, dan sebagainya. Para blogger yang tergabung dalam komunitas-komunitas blogger tersebut biasanya sering mengadakan kegiatan-kegiatan bersama-sama seperti kopi darat.
Untuk bisa bergabung di komunitas blogger, biasanya ada semacam syarat atau aturan yang harus dipenuhi untuk bisa masuk di komunitas tersebut, misalkan berasal dari daerah tertentu.
[sunting] Jenis-jenis blog
  • Blog politik: Tentang berita, politik, aktivis, dan semua persoalan berbasis blog (Seperti kampanye).
  • Blog pribadi: Disebut juga buku harian online yang berisikan tentang pengalaman keseharian seseorang, keluhan, puisi atau syair, gagasan jahat, dan perbincangan teman.
  • Blog bertopik: Blog yang membahas tentang sesuatu, dan fokus pada bahasan tertentu.
  • Blog kesehatan: Lebih spesifik tentang kesehatan. Blog kesehatan kebanyakan berisi tentang keluhan pasien, berita kesehatan terbaru, keterangan-ketarangan tentang kesehatan, dll.
  • Blog sastra: Lebih dikenal sebagai litblog (Literary blog).
  • Blog perjalanan: Fokus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan-keterangan tentang perjalanan/traveling.
  • Blog riset: Persoalan tentang akademis seperti berita riset terbaru.
  • Blog hukum: Persoalan tentang hukum atau urusan hukum; disebut juga dengan blawgs (Blog Laws).
  • Blog media: Berfokus pada bahasan kebohongan atau ketidakkonsistensi media massa; biasanya hanya untuk koran atau jaringan televisi
  • Blog agama: Membahas tentang agama
  • Blog pendidikan: Biasanya ditulis oleh pelajar atau guru.
  • Blog kebersamaan: Topik lebih spesifik ditulis oleh kelompok tertentu.
  • Blog petunjuk (directory): Berisi ratusan link halaman website.
  • Blog bisnis: Digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis mereka
  • Blog pengejawantahan: Fokus tentang objek diluar manusia; seperti anjing
  • Blog pengganggu (spam): Digunakan untuk promosi bisnis affiliate; juga dikenal sebagai splogs (Spam Blog)
[sunting] Budaya populer
Ngeblog (istilah bahasa Indonesia untuk blogging) harus dilakukan hampir setiap waktu untuk mengetahui eksistensi dari pemilik blog. Juga untuk mengetahui sejauh mana blog dirawat (mengganti template) atau menambah artikel. Sekarang ada lebih 10 juta blog yang bisa ditemukan di internet[rujukan?], dan masih bisa berkembang lagi, karena saat ini ada banyak sekali perangkat lunak, peralatan, dan aplikasi internet lain yang mempermudah para blogger (sebutan pemilik blog) untuk merawat blognya. Selain merawat dan terus melakukan pembaharuan di blognya, para blogger yang tergolong baru pun masih sering melakukan blogwalking, yaitu aktivitas para blogger meninggalkan tautan di blog atau situs orang lain seraya memberikan komentar[rujukan?].
Beberapa blogger kini bahkan telah menjadikan blognya sebagai sumber pemasukan utama melalui program periklanan (misalnya AdSense, posting berbayar, penjualan tautan, atau afiliasi). Sehingga kemudian muncullah istilah blogger profesional, atau problogger, yaitu orang yang menggantungkan hidupnya hanya dari aktivitas ngeblog[rujukan?], karena banyak saluran pendapatan dana, baik berupa dolar maupun rupiah, dari aktivitas ngeblog ini[rujukan?].
[sunting] Risiko kejahatan
Karena blog sering digunakan untuk menulis aktivitas sehari-hari yang terjadi pada penulisnya, ataupun merefleksikan pandangan-pandangan penulisnya tentang berbagai macam topik yang terjadi dan untuk berbagi informasi - blog menjadi sumber informasi bagi para hacker, pencuri identitas, mata-mata, dan lain sebagainya. Banyak berkas-berkas rahasia dan penulisan isu sensitif ditemukan dalam blog-blog. Hal ini berakibat dipecatnya seseorang dari pekerjaannya, diblokir aksesnya, didenda, dan bahkan ditangkap.
cr: http://id.wikipedia.org/wiki/Blog

Tidak ada komentar:

Posting Komentar